Mengenai Saya

Foto saya
Wadah untuk siswa MTs Negeri 1 Cilacap

Kamis, 23 Juli 2020

PENGERTIAN PAKAINAN SERAGAM PRAMUKA Oleh Kak Dwi Sagi Herwanto


PENGERTIAN PAKAINAN SERAGAM PRAMUKA

Oleh Kak Dwi Sagi Herwanto



a.    Pakaian Seragam Anggota Gerakan Pramuka selanjutnya disebut Pakaian Seragam Pramuka adalah pakaian yang dikenakan oleh semua anggota Gerakan Pramuka yang bentuk, warna, dan tata cara pemakaiannya ditentukan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.
b.    Warna Pakaian Seragam Pramuka adalah coklat muda dan coklat tua. Warna tersebut dipilih dari salah satu warna yang banyak dipakai oleh para pejuang kita di masa perang kemerdekaan (1945-1949).
c.    Pakaian Seragam Harian, adalah pakaian yang dikenakan anggota Gerakan Pramuka pada waktu melakukan kegiatan kepramukaan harian. Pakaian seragam harian juga digunakan pada waktu mengikuti upacara.
d.    Pakaian Seragam Kegiatan adalah pakaian yang dikenakan oleh semua anggota Gerakan Pramuka pada saat mengikuti kegiatan lapangan, agar lebih mudah melakukan aktivitas yang diperlukan.
e.    Pakaian Seragam Upacara adalah pakaian yang dikenakan oleh anggota dewasa Gerakan Pramuka yang pemakaiannya secara khusus untuk upacara memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan RI, Hari Pramuka, Pelantikan Pengurus Kwartir/ Mabi, upacara pembukaan dan penutupan kegiatan nasional, kegiatan-kegiatan tertentu yang ditetapkan oleh kwartir, menghadiri upacara dimana TNI menggunakan seragam PDU 4 dan acara resmi kepramukaan di luar negeri.
f.     Pakaian Seragam Khusus adalah pakaian yang dikenakan secara khusus, karena adanya pertimbangan tertentu.


KELENGKAPAN DAN JENIS PAKAIAN SERAGAM

1.     Pakaian Seragam Pramuka terdiri dari:

a.     Tutup Kepala.

b.     Baju Pramuka.

c.     Rok/ Celana.

d.     Setangan Leher.

e.     Ikat Pinggang.

f.      Kaos Kaki.

g.     Sepatu.

h.    Tanda Pengenal.

2.     Jenis-jenis pakaian seragam pramuka:

a.     Pakaian Seragam Harian.

b.     Pakaian Seragam Kegiatan.

c.     Pakaian Seragam Upacara.

d.     Pakaian Seragam Khusus:

1)    Pakaian Seragam Muslim.

2)     Pakaian Seragam Tambahan.
  
PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA PUTRI

Pakaian Seragam Muslim Pramuka Penggalang Putri

1)    Tutup Kepala:

a)  dibuat dari kain laken/beludru, warna coklat tua.

b)  berbentuk topi bulat.

c)  lebar lidah topi ± 4 cm.
d)  kerudung warna coklat tua tanpa asesoris:

-        kerudung/jilbab dimasukkan ke dalam baju, atau
-        kerudung/jilbab di luar baju.


2)     Baju:

a)  dibuat dari bahan warna coklat muda.

b)  lengan panjang.

c)  memakai lidah bahu lebar 3 cm.

d)  kerah model kerah dasi.

e)  kancing baju di depan berwarna sama dengan bajunya.
f)   memakai dua saku tempel di dada kanan dan kiri dengan lipatan luar selebar 2 cm di tengah saku dan diberi tutup bergelombang.

g)  dimasukkan ke dalam rok.

3)   Rok / Celana Panjang Berwarna Coklat Tua


4)     Setangan Leher:

a)  dibuat dari bahan warna merah dan putih.

b)  berbentuk segitiga sama kaki;

(1)   sisi panjang 100-120 cm dengan sudut bawah 90º(panjang disesuaikan dengan tinggi badan pemakai sampai di pinggang).
(2)   bahan dasar warna putih dengan lis warna merah selebar 5 cm.
c)  setangan leher dilipat sedemikian rupa (lebar lipatan

     ± 5 cm) sehingga warna merah putih tampak dengan jelas, dan pemakaiannya tampak rapi.

d)  dikenakan dengan cincin (ring) setangan leher.

e)  dikenakan di bawah kerah baju.

5)     Kaos Kaki:

a)  Kaos kaki panjang

b)  warna hitam.


6)     Sepatu:

a)  model tertutup.

b)  warna hitam.

c)  bertumit rendah.

7)     Tanda Pengenal:
a)  tanda topi dikenakan di topi bagian depan tengah.

b)  papan nama dikenakan di baju bagian depan kanan di atas saku.

Contoh Pakaian Seragam muslim Pramuka Penggalang Putri lihat gambar.


Pakaian Seragam muslim Pramuka Penggalang Putri
PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA PUTRA


Pakaian Seragam Harian Pramuka Penggalang Putra

1)    Tutup Kepala:

a)  dibuat dari bahan warna coklat tua.

b)  berbentuk baret.

c)  dikenakan dengan tepi mendatar, bagian atasnya ditarik miring ke kanan.

2)     Baju:

a)  dibuat dari bahan warna coklat muda.

b)  lengan panjang.

c)  memakai lidah bahu lebar 3 cm.

d)  kerah baju model kerah dasi.

e)  kancing baju di depan berwarna sama dengan bajunya.
f)   memakai dua saku tempel di dada kanan dan kiri dengan lipatan luar selebar 2 cm di tengah saku dan diberi tutup bergelombang.

g)  dimasukkan ke dalam celana.

3)     Celana:

a)  dibuat dari bahan warna coklat tua.

b)  berbentuk celana Panjang.

c)  memakai ban pinggang dan tempat ikat pinggang (brattle) selebar 1 cm.
d)  memakai saku dalam di samping kanan dan kiri.

e)  memakai saku tempel di bagian belakang kanan dan kiri dengan lipatan luar selebar 2 cm dan diberi tutup.

f)   memakai saku timbul di bagian samping kanan dan kiri dengan lipatan dalam ditengah saku dan diberi tutup (ukuran saku disesuaikan dengan besar badan pemakai).

g)  memakai ritsleting di bagian depan.

h) memakai ikat pinggang berwarna hitam.

4)     Setangan Leher:

a)  dibuat dari bahan warna merah dan putih.

b)  berbentuk segitiga sama kaki;

(1)   sisi panjang 100-120 cm dengan sudut bawah 90º(panjang disesuaikan dengan tinggi badan pemakai sampai di pinggang).
(2)   bahan dasar warna putih dengan lis warna merah selebar 5 cm.
c)  setangan leher dilipat sedemikian rupa (lebar lipatan

± 5 cm) sehingga warna merah putih tampak dengan jelas, dan pemakaiannya tampak rapi.
d)  dikenakan dengan cincin (ring) setangan leher.

e)  dikenakan di bawah kerah baju.

5)     Kaos Kaki:

a)  Kaos kaki panjang

b)  warna hitam.


6)     Sepatu:

a)  model tertutup.

b)  warna hitam.

7)     Tanda Pengenal terdiri dari:

a)  tanda topi dikenakan di baret sebelah kiri.

b)  papan nama dikenakan di baju bagian depan kanan di atas saku.



Contoh Pakaian Seragam muslim Pramuka Penggalang Putra lihat gambar.



Pakaian Seragam muslim Pramuka Penggalang Putra


                                                                         

Link Presensi :hhhhhISETANGAN LEHER PRAMUKA PUTRA dan PRAMUKA PUTRI


Link Presensi :

http://gg.gg/PAG-Seragam


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Maju bersama madrasah, mohon beri komentar dan kritik yang bersifat membangun

PENELUSURAN TIM JURNALISTIK MATSANESCA KE DAERAH GUNUNG PADANG SALEBU

PENELUSURAN TIM JURNALISTIK MATSANESCA KE DAERAH GUNUNG PADANG DESA SALEBU  Rabu (27/09/2021), Perjalanan dimulai dari Madrasah.Sebelum kami...